Pelantikan Pengurus OSIS MA MA'ARIF masa bakti 2017-2018

Pelantikan Pengurus OSIS MA MA'ARIF masa bakti 2017-2018

 

Pelantikan Pengurus OSIS MA MAARIF Udanawu Blitar, atau yang biasa dikenal dengan sebutan OSMAM, masa bakti 2017-2018, hari ini, Rabu tanggal 18 Oktober 2017 dilaksanakan bersamaan dengan pelaksanaan Upacara Bendera, dihalaman Kampus Selatan, yang diikuti semua santri dan segenap asatidz/ah MA Maarif. Pelantikan dipimpin oleh Kepala Madrasah, Ustadz Edi Basuki, S.Ag. Dalam sambutannya, kepala madrasah memberi petuah terhadap pengurus baru bahwa; pengurus OSIS bukan jabatan gagah-gagahan, melainkan sebagai ladang candradimuka, untuk menempa diri, berjuang dengan sekuat kemampuan, tanpa pamrih, ihlas lillahi taala, serta mengabdi untuk perkembangan dunia pendidikan dan meningkatkan prestasi diri, madrasah, demi kejayaan lembaga MAARIF, berdasarkan Ahlussunah Waljamaah. Kepala madrasah juga mengucapkan terima kasih atas pengabdian pengurus osis masa bakti 2016-2017. Pemilihan pengurus Osis, sudah dilaksanakan pada tanggal 24 Agustus 2017. Pemilihan diikuti oleh tiga calon, yang terdiri dari IMAM TAUFIQ ( XI IIS 1), M. NAWIR QULUBANA (XI IIS 6) dan FIRRA ILLA KAMILLA (XI MIA 1). Pemilihan dikomandoni langsung oleh Waka Kesiswaan Ustadz NURKOLIS, S.Pd dan Pembina Osis , Ustadzah ENY MASRUROH, S.Pd. Yang terpilih sebagai Ketua Osis masa bakti 2017-2018, adalah M. NAWIR QULUBANA dari kelas XI IIS 6, dan telah dilantik hari ini beserta pengurus lainnya , kemudian dilanjutkan pemberian penghargaan kepada siswa yang berprestasi dalam bidang akademik secara paralel untuk tahun pelajaran 2016-2017. Semoga bermanfaat dan barokah. UJ

 

admin4   07/11/2017 12:18:37
0 Komentar

Tinggalkan Komentar